Cari kata / ebook

Kumpulan Novel

Posted on 12 Maret 2009 by Kirara Group

Death Du Jour
Temperance Brennan, seorang ahli antropologi forensik, diminta mengidentifikasi jenazah seorang biarawati yang telah meninggal lebih dari satu abad. Tugas yang dibebankan kepadanya oleh keuskupan di Montreal ini tampaknya sebuah tugas yang sederhana dan menarik. Tugas tersebut ternyata memiliki titik singgung dengan tugas berikutnya yang menyeretnya ke dalam petualangan yang tidak akan pernah terlupakan seumur hidupnya. Peristiwa demi peristiwa yang muncul silih berganti membawanya ke dalam jalinan misteri yang mengerikan dan sejumlah pembunuhan yang kekejamannya jauh melebihi batas-batas akal sehat manusia. Semuanya diawali oleh usaha pengidentifikasian tulang-belulang sejumlah korban pembunuhan di sebuah rumah yang terbakar hebat di tengah bekunya cuaca di Quebec, Kanada. Salah satu korban adalah seorang nenek berusia 80-an tahun yang tewas ditembak, serta sepasang pria dan wanita serta dua bayi yang dibantai dengan cara yang membuat bulu kuduk merinding. Satu sosok lagi ditemukan dalam kondisi yang lebih mengenaskan. Selain itu, dua mayat wanita ditemukan pula di sebuah pulau surga bagi primata di North Carolina, dengan kondisi yang sama. Menghilangnya dua orang wanita, yang salah satu di antaranya adalah adiknya sendiri, menyebabkan benang misteri dirasakan semakin kusut saja. Semua kejadian itu menyediakan berbagai petunjuk yang harus ditelaahnya dengan cermat dan teliti agar mampu mengungkapkan cerita di balik misteri itu. unduh

Sang Maha Bintang - Jackie Collins
Kris Phoenix: Rocker Inggris yang liar dengan rambut jabrik dan mata biru mempesona.
Bobby Mondella: Penyanyi soul negro yang tampan dan menggoda, dengan suara seksi.
Rafealla: Penyanyi blues cantik berkulit gelap, yang memiliki suara memikat.
Ketiganya berjuang keras meraih sukses, dan berhasil mendapatkannya. Ketiganya hidup di dunia bintang yang panas. Pesta, obat-obat terlarang, minuman keras, kekuasaan, dan seks. Namun kemilau dan gemerlapnya lampu di panggung tak dapat menghapuskan harga yang harus mereka bayar dalam menjalani kehidupan sepi dan keras demi meraih sukses.
Kemudian, seorang pemilik perusahaan rekaman yang licik dan istrinya yang cantik namun dingin, mempertemukan ketiga bintang tersebut dalam sebuah konser. Di rumah mewah Marcus Citroen di California, ketiganya bertemu. Sementara mereka beraksi di panggung, seorang pria yang telah putus asa mengancam akan melakukan pembunuhan. Kris, Rafealla, dan Bobby pun terlibat dalam kejadian menegangkan yang timbul dengan tiba-tiba ini.... Buku 1, Buku 2

Senja di Himalaya
Di sebuah rumah reyot nan terpencil di kaki Gunung Kanchenjunga, Himalaya, hidup seorang pensiunan hakim yang hanya ingin menjalani masa tua dalam damai. Tetapi suatu ketika datanglah cucu perempuannya yang yatim piatu, Sai, di depan pintu rumahnya. Juru masak sang hakim sering kali memerhatikan Sai dengan sedih, karena dia teringat akan putra semata wayangnya, Biju, yang tinggal di New York, berpindah kerja dari satu restoran ke restoran lain.
”Memesona ... dalam novel yang terkadang jenaka dan terkadang kontemplatif ini, Desai dengan tangkas berpindah-pindah antara dunia pertama dan dunia ketiga, menjelaskan duka orang terasing, ambiguitas poskolonialisme, dan hasrat menggebu akan ”kehidupan yang lebih baik.” unduh


Samita, Sepak Terjang Hui Sing Murid Perempuan Cheng Ho
Hui Sing harus meninggalkan Tionkok, mengikuti gurunya, Laksamana Cheng Ho. Sampai di tanah Jawa, gadis belia ini terjebak dalam perseteruan berdarah antara majapahit dan Blambangan. Cintanya jatuh kepada orang yang salah, bahkan nyawanya terancam oleh pengkhianatan beruntun. Dalam harapan yang hampir putus, napas nyaris mendekati ujungnya, Hui Sing memutuskan untuk bangkit, melawan takdir!
Novel berlatar belakang keruntuhan kejayaan Majapahit ini menghamparkan perjuangan panjang seorang pendekar Muslimah dalam menemukan jati dirinya. Terpisah ribuan mil dari tanah kelahirannya, Hui Sing berjuang seorang diri meredam pengkhianatan, menundukkan penguasa bodoh, sekaligus menemukan cinta sejatinya. unduh

Satu Tiket Ke Surga
Setiap kisah dalam buku ini ditulis dengan unik untuk mengusik dan menggugah pola pikir pembaca, dengan tujuan akhir untuk menunjukkan bagaimana kita dapat meraih surga di dunia dan akhirat sementara identitas Muslim kita tetap utuh terjaga.
Semua orang pasti memerlukan dorongan semangat, perubahan ke arah positif, perbaikan hidup, dan kemudahan praktik-praktik Islami serta bacaan ringan yang mampu membangkitkan kesadaran.Buku ini memiliki semuanya dan tepat untuk Anda!
unduh


Tentara Langit di Karbala : Epik Suci Cucu Sang Nabi
Tujuh puluh dua pasukan Husain dikepung empat ribu tentara Ibn Ziyad di bawah komando Syimr ibn Dzil Jun. Setiap satu sahabat Husain harus menghadapi 50-60 tentara musuh sekaligus Sebelum peperangan dimulai, tentara musuh menghalangi rombongan Husain. Geriba (tempat air) yang sebelumnya telah dipenuhi dengan air oleh saudara seayahnya, Al-Abbas ibn Ali, sebelum blokade menjadi ketat, telah kering.
Dalam pertempuran yang tak seimbang itu, cucu Rasulullah tersungkur terkena sabetan pedang, dan mencoba bangkit kembali dengan tubuh penuh luka dan darah. Dia tak pernah gentar melawan musuh-musuhnya yang membabi-buta. Imam Husain terus membela pasukannya dengan mengorbankan dirinya, maju sendiri di medan laga. Akhirnya, setelah melewati masa pertumpahan darah yang sangat panjang, dia pun jatuh dan terbunuh di tangan Syimr ibn Dzil Jun, seorang panglima durjana yang sangat berambisi untuk membunuhnya. Inilah salah satu kisah paling memilukan dalam sejarah Islam yang akan terus dikenang sepanjang masa. unduh sini

The Expected One
Permusuhan Politis, Cinta Segitiga yang Rumit, dan Misteri Injil Tulisan Maria Magdalena Sendiri. kisah menegangkan... perjalanan spiritual... penemuan revolusioner...
Dua ribu tahu lalu, Maria Magdalena menyembunyikan sebuah gulungan kertas di kaki bukit Pyrenees, Prancis, yang berbatu-batu. Gulungan itu adalah injil yang memuat berbagai peristiwa dan karakter Perjanjian Lama menurut versi Magdalena sendiri. Dilindungi kekuatan supranatural, gulungan kertas nan sakral ini hanya bisa dibuka oleh seorang pencari kebenaran yang istimewa. Yakni seseorang yang sesuai dengan kriteria l’attendue—Dia Yang Dinantikan—yang disebutkan dalam nubuat kuno.
Di masa kini, ketika Maureen Paschal, seorang jurnalis wanita, memulai riset untuk buku barunya, ia sama sekali tidak tahu kalau ia tengah memasuki suatu misteri kuno. Sedemikian rahasia dan revolusionernya misteri itu hingga ribuan orang telah terbunuh dan meninggal demi memperjuangkannya. Maureen menjadi begitu larut dalam budaya mistis Prancis barat daya karena nubuat Dia Yang Dinantikan membayang-bayangi kehidupan dan kerjanya, dan memberi titik terang bagi rahasia keluarganya yang telah lama terpendam.
Ia terpaksa mengarungi petualangan yang menegangkan dan mempertaruhkan nyawanya demi melakoni takdirnya dan demi menemukan gulungan kertas yang isinya menggemparkan... unduh